Senin, 02 Januari 2017

TEATER KERTAS

Di sekolah SMA gw terdapat eskul teater, eskul teater ini di namai dengan nama "Teater Kertas". Awalnya gw tau eskul teater itu waktu gw MOS, setiap eskul di minta mempromosikan eskul masing-masing, dan dari situlah gw tau teater kertas. Setelah beberapa hari setelah Mos, gw mendaftar eskul teater lewat kaka-kaka senior yang tergabung dalam kegiatan eskul teater. Mereka sangat menyambut hangat gw dan anggota baru teater yang lain. Di teater gw mengenal teman-teman baru, AYU AMRANI, DIAN ANGGORO, NENG YULIANTI, DESI PUSPITASARI, YUDITHYA AULIA, ZASKIA SWETARI dan masih banyak lagi , tapi karena gw lupa dan karena waktu itu sebagian anggota memutuskan berhenti, jadi tinggal nama-nama yang di atas lah yang gw inget hehehe. Bukan hanya mereka temen seangkatan gw, gw juga bisa dibilang akrab dengan kaka-kaka senior di atas gw 2 tahun dan di atas gw 1 tahun. Sewaktu gw masuk teater, teater kertas di ketuai oleh ka CAHYADI/ ka CHA-CHA/ ka ONTHEL, Ketua ini salah satu siswa aneh di sekolah, tingkahnya yg kocak bikin dia termasuk dalam golongan cowok humoris di sekolah. Selain ketua di teater ka cha-cha juga menjabat seksi humas di OSIS SMA 107 Jakarta. Selain ka cha-cha ada anggota lain yang juga seangkatan dengan ka cha-cha, tapi berhubung waktu itu mereka ga terlalu sering hadir di kegiatan teater dikarenakan sedang sibuk mengurus Ujian Nasional. Satu lagi angkatan di atas gw 1 tahun yang di ketuai oleh ka DEVITA, ka devi begitu panggilannya. Dia adalah salah satu wanita pintar di sekolah, dia memang ga seperti ka cha-cha, ka devi cuman menjabat sebagai ketua teater. Lewat ka devi teater pernah tampil di acara workshop dan di beberapa lomba yang diadakan setingkat SMA. Selain ka devi ada juga ka EVA, PUTRI, MONIK, SOFWAN, FARID, FEBBY dll, maaf kalau gak kesebut. Owh iya maaf dari tadi gw hanya menceritakan tentang anggota teater kertas, padahal masih ada yang lebih harus di ceritakan, yaitu ka MANTO dan ka FARID. Pelatih teater gw, mereka berdua sepupuan, jadi wajar kalo cara mereka mengajar hampir sama. Ka manto dengan sifat tegasnya dan ka farid dengan cara santai tapi tetap tegas walaupun tidak setegas ka manto. Lanjut cerita tentang teater angkatan gw, sewaktu angkatan gw, teater kertas di ketuai oleh AYU AMRANI/PESEK.Ayu amrani sama dengan ka cha-cha, selain ketua teater, ayu juga menjabat sebagai sekretaris OSIS kalo gak salah sihhh. Ayu itu orangnya bersahabat, terkadang egois dalam mendapatkan sesuatu. Tapi masih bersifat positif, ayu juga sosok ketua yang mangayomi, ayu juga pejuang yang sangat keras, lewat ayu teater bisa mengepakan sayap ke luar Jakarta timur, teater pernah mengikuti lomba di daerah BULUNGAN , tepatnya di GOR BULUNGAN. Yah walupun ga menang tapi alhamdulilllah kita pernah merasakan tampil di depan orang banyak sejumlah tempat duduk di GOR BULUNGAN. Teater kertas yang waktu itu hanya tersisa kurang lebih 5 orang itu, tidak membuat kita berhenti mempromosikan teater kertas ke angkatan di bawah kita. Berkat kerja keras alhamdulillah kita mendapat anggota baru teater yang lumayan banyak. Sebagian anggota yang masih gw inget di angkatan 1 tahun di bawah kita yaitu, MAGDALENA, DEBBY, DEVI, RISA dll, maaf yang ga kesebut. Mereka adalah sosok adik kelas yang seru, ceria, yang mampu mengisi hari-hari di sekolah saat itu membahagiakan. Sekarang kita akan membahas tentang kegiatan di teater kertas, awal kegiatan di wajibkan streching atau pemanasan. Streching disini dilakukan dengan cara berlari mengelilingi lapangan sembari menyebut huruf A,I,U,E,O secara bersama dipimpin dengan seorang anggota. lalu membahas kegiatan teater yang akan dilakukan biasanya kegiatann perlombaan atau hanya sekedar penampilan yang di buat sendiri. setelah itu kita semua sharing tentang hal-hal yang menyangkut teater, dan planning acara-acara teater. Biasanya kita melakukan mediasi, season mediasi ini lah yang gw seneng karena lewat sharing ini gw bisa melampiaskan atau mengeluarkan banyak uneg-uneg yang gw pendem selama ini. Setiap hari gw lalui dengan canda tawa bersama mereka, dari ketawa mereka yang ciri khas sampai tingkah laku mereka yang menyenangkan. Mungkin sebagian orang berpendapat bahwa pulang sore dan malam untuk kegiatan eskul itu membuat kita membuang waktu saja, tapi beda dengan gw, dengan cara inilah gw bisa membuat hidup gw sedikit teringankan dengan cara sharing dan tertawa bersama mereka. thanks for everything TEATER KERTAS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar